MUSI RAWAS – | Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud bersama Wakil Bupati Musi Rawas Hj. Suwarti menghadiri acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 M di Masjid Roudotussa’adah, Kelurahan Muara Lakitan, Kecamatan Muara Lakitan, Jumat (14/10/2022).
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan wujud rasa cinta kepada Rasulullah Muhammad SAW, serta mengingatkan kembali sejarah Nabi Muhammad SAW dan mempelajari kepribadian baik Rasulullah yang harus dicontoh sebagai umat muslim.
Bupati Ratna Machmud merasa sangat senang melihat antusias masyarakat yang hadir, beliau mengajak masyarakat untuk mengikuti Maulid Nabi Muhammad SAW dengan sepenuh hati, serta mendengarkan tausyiah penceramah dengan baik sehingga apa yang disampaikan dapat diterima dan diterapkan untuk kehidupan sehari-hari.
Bupati juga kembali mengingatkan masyarakat untuk melakukan vaksinasi Covid-19 sebagai langkah untuk mencegah dan memutus penyebaran Covid-19 di Kabupaten Musi Rawas.
Dalam kegiatan tersebut Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud dan Wakil Bupati Musi Rawas Hj. Suwarti menyampaikan santunan kepada anak yatim di Kelurahan Muara Lakitan, Kecamatan Muara Lakitan.
Turut hadir Staf Khusus Bupati Pengawasan dan Sumber Daya Manusia Hj. Rita Mardiah, kepala OPD Kabupaten Musi Rawas, pengurus Masjid Roudotussa’adah, dan masyarakat Kecamatan Muara Lakitan. | *